- Telepon : +(62) 811 555 1962
- Email : humas@unmul.ac.id
- Jam Kerja : Senin - Jumat : 08:00 - 16:00
Universitas Mulawarman
Universitas Mulawarman (UNMUL) kembali mendapat kepercayaan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk menyelenggarakan Program Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing Darmasiswa Republik Indonesia (BIPA DRI). Program ini adalah sebuah program diplomasi budaya RI tidak hanya untuk mengajarkan mengenai bahasa Indonesia kepada penutur asing akan tetapi juga nilai-nilai sosial yang ada di masyarakat lokal.
Peserta program BIPA UNMUL tahun akademik 2024/2025 berjumlah lima orang yaitu, Francizeck Oskar Glogowski (Polandia), Ramantsitoera Rojotiana Aron’ny Aina (Madagaskar), dan Abdulssalam Hasnee, Chareef Laehtee, serta Ailham Hama ketiganya berasal dari Thailand.
Acara penyambutan Mahasiswa BIPA UNMUL dilaksanakan di Ruang Rapat 1, Lantai 3, Gedung Rektorat, pada Selasa (2/9/2024).
Penyambutan mahasiswa peserta program BIPA dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Humas, Dr. Ir. Nataniel Dengen, S.Si., M.Si., Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Prof. Dr. Susilo, S.Pd., M.Pd., Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Singgih Daru Kuncara, S.S., M.Hum., Kepala UPT Layanan Internasional (LI), Sulistyo Prabowo, S.T.P., M.P., M.PH., Ph.D., beserta staf UPT LI.
Dalam laporan yang disampaikan oleh Kepala UPT. Layanan Internasional, Sulistyo Prabowo, S.T.P., M.P., MPH., Ph.D, mengungkapkan bahwa terdapat sebelas orang pendaftar yang mengikuti seleksi program BIPA di UNMUL, dan kebetulan UNMUL memiliki kuota sebanyak lima orang sesuai dengan instruksi pemerintah yang memberikan batasan lima mahasiswa program BIPA per lembaga.
“Ini merupakan salah satu usaha kita untuk menguatkan kinerja UNMUL dalam pemenuhan Indeks Kinerja Utama (IKU) universitas, dimana peserta BIPA UNMUL tahun akademik 2024/2025 akan ditempatkan di dua fakultas yaitu FIB di Program Studi Sastra Indonesia dan FKIP pada Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia,” jelas Kepala UPT LI.
Program BIPA untuk tahun 2024, dari UPT LI sudah mempersiapkan dengan cermat program yang akan dijalankan dan harapannya semoga dapat berjalan dengan baik. Dimana untuk tahun 2024 ini juga kami mengikutsertakan student buddy untuk menemani peserta BIPA UNMUL.
Dalam kesempatan ini juga, Sulistyo Prabowo, Ph.D., memberikan presentasi mengenai agenda-agenda yang akan diikuti oleh peserta BIPA di UNMUL.
Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Humas, Dr. Ir. Nataniel Dengen, S.Si., M.Si., dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para staf pengajar bahasa Indonesia kepada para mahasiswa asing yang belajar bahasa Indonesia.
“Secara khusus atas nama pimpinan UNMUL saya mengucapkan terima kasih kepada pihak yang terlibat dan untuk peserta program BIPA selamat datang di UNMUL,” urai Dr. Nataniel Dengen.
Dalam program ini, teman pengajar akan membangun suasana kekeluargaan dan dapat mengunjungi situs-situs budaya yang ada di Kalimantan, terutama di Kota Samarinda dan Tenggarong. “Harapannya setelah belajar Bahasa dan Budaya Indonesia dapat menjadi duta yang memperkenalkan bahasa indonesia di negara asal masing-masing," jelas Dr. Nataniel.
Melalui kesempatan ini juga, Dr. Nataniel Dengen, meminta kepada seluruh sivitas dan staff yang ikut terlibat dapat mengembangkan lebih jauh sehingga kerja sama lain dapat terus dibangun dan dapat berjalan secara massif.
“Semoga melalui program ini kita (UNMUL) dapat meningkatkan posisi IKU baik itu dari sisi inbound maupun outbound dalam kegiatan kemahasiswaan dan berkolaborasi dengan pihak internasional," ungkapnya.
Penulis : Zulkifli
Editor : Sulkarnain
Foto : Raisha Azzahro
Tanggal : 03 September 2024