Universitas Mulawarman

Berita

Universitas Mulawarman

Inilah Mahasiswa UNMUL Pemenang KDMI Seleksi Tingkat Universitas

Seleksi Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) tingkat Universitas Mulawarman (UNMUL) 2024 yang dilaksanakan selama dua hari yakni Rabu, 15 Mei hingga Kamis, 16 Mei 2024 telah usai. Final KDMI UNMUL dilaksanakan di Gedung Prof. Dr. H. Masjaya, M.Si., Lantai 3 Lecture Theatre. 

Terdapat tiga kategori lomba yang diperebutkan oleh peserta selama mengikuti KDMI UNMUL, yakni kategori Tim Terbaik, Kategori Pembicara Terbaik dan Kategori Juri Binaan Terbaik. Ketiga kategori lomba diperebutkan oleh 12 tim fakultas yang ada di UNMUL, yang terdiri dari 36 Mahasiswa. 

Adapun hasil dari KDMI UNMUL 2024 perkategori lomba adalah sebagai berikut:

Kategori Tim Terbaik:

  1. Juara Satu, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (Eni Anggraini & Toni Andreas Susanto) dengan total perolehan 9 poin dan 598 skor.

  2. Juara Dua, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Raihan Jouras Zidan Purnomo & Salwa Azzahra Ramadani) dengan total perolehan 9 poin dan 582 skor.

  3.  Juara Tiga, Fakultas Teknik (Tri Ivan Darmawan & Suriyani) dengan total perolehan 8 poin dan 585 skor.

Kategori Juri Binaan Terbaik terdapat sepuluh pemenang utama yakni: 

  1. Muhammad Kabir Taufiqulhakum Rusydi (Fakultas Teknik) dengan total perolehan skor 6,7, sekaligus menjadi perwakilan UNMUL pada KDMI tingkat wilayah.

  2. Imelda Palimbunga (Fakultas Hukum) dengan total perolehan skor 6.1

  3. Derryano Eduardo Syahputra (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam) dengan total perolehan skor 5,7

  4. Awanda Erna Pasutri (Fakultas Ilmu Budaya) dengan total perolehan skor 5,6

  5. Olyen Olyvia Siffrijummi (Fakultas Ekonomi dan Bisnis) dengan total perolehan skor 5,4

Kategori Pembicara Terbaik:

Untuk kategori Pembicara Terbaik akan di ambil dua pembicara dengan total perolehan skor tertinggi untuk mewakili UNMUL pada seleksi tingkat wilayah bersama dengan Juri Binaan. 

  1. Eni Anggraini (Fakultas Ekonomi dan Bisnis) dengan total perolehan nilai sebesar 297 dan st. dv: 0,82.

  2. Suriyani (Fakultas Teknik) dengan total perolehan nilai sebesar 294 dan st. dv:1,50.

  3. Raihan Jouras Zidan Purnomo (Fakultas Ilmu Sosian dan Ilmu Politik) dengan total perolehan nilai sebesar 293 dan st. dv:1,29.

  4. Toni Andreas Susanto (Fakultas Ekonomi dan Bisnis) dengan total perolehan nilai sebesar 292 dan st. dv: 0,70.

  5. Tri Ivan Darmawan (Fakultas Teknik) dengan total perolehan nilai sebesar 291 dan st. dv: 0,43

  6. Zahid Najmu Tsaqib (Fakultas Kedokteran) dengan total perolehan nilai sebesar 291 dan st. dv: 0,81

  7. Rama (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam) dengan total perolehan nilai sebesar 291 dan st. dv: 0,82

  8. Rizky Cahya Sethyorini (Fakultas Kedokteran) dengan total perolehan nilai sebesar 290 dan st. dv: 0,86

  9. Salwa Azzahra Ramadani (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik) dengan total perolehan nilai sebesar 298 dan st. dv:1,29

  10. Izza Fauzia Ashoka (Fakultas Hukum) dengan total perolehan nilai sebesar 288 dan st. dv: 0,70

Seleksi KDMI UNMUL di tutup oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof.  Prof. Dr. H. Moh. Bahzar M.Si., yang dalam hal ini di wakili oleh Dr. Jupri, M.Pd., selaku staf khusus Wakil Rektor III, berpesan kepada mahasiswa yang ikut serta dalam sekelsi KDMI UNMUL 2024 agar dapat mempersiapkan diri, terus berlatih untuk menjadi lebih baik pada periode berikutnya sehingga dapat menjadi pemenang dalam KDMI UNMUL.

Bagi pemenang yang akan mewakili UNMUL pada seleksi KDMI tingkat wilayah jangan lengah dan segera lakukan pembenahan diri untuk tingkat wilayah sehingga dapat lolos ke tingkat Nasional, dan untuk Tim dan Juri yang bertanggung jawab diharapkan dapat membina dan melatih perwakilan UNMUL untuk seleksi wilayah. 

Penulis : Zulkifli

Editor    : Sulkarnain

Foto       : Mursyid Mugni

Tanggal : 16 Mei 2024

UNMUL Kemendikbudristek Puspresnas BPTI KDMI