Universitas Mulawarman

Berita

Universitas Mulawarman

Dies Natalis ke-58, UNMUL Berikan Donasi ke Panti Asuhan, Rumah Tahfidz Qur’an, Pondok Pesantren dan Para Pensiunan

Dalam rangka Dies Natalis ke-58 Universitas Mulawarman (UNMUL) juga melaksanakan UNMUL berbagi. UNMUL memberikan donasi kepada 2 Pondok Pesantren, 2 Yayasan Panti Asuhan, dan Rumah Tahfidz Qur’an. UNMUL juga berbagi kepada pegawai yang sudah pensiun maupun masih aktif tapi mengalami kesulitan baik secara ekonomi maupun kondisi kesehatan.

Ketua Panitia Dies Natalis ke-58 UNMUL Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si mengatakan kita sudah sampaikan kepada mereka semua dan kita juga memohon do’a secara khusus kepada pesantren dan semua panti asuhan, anak yatim piatu agar dapat mendoakan UNMUL tetap maju dan jaya. “Serta secara khusus juga mohon menyampaikan doa untuk kesembuhan Bapak Rektor beserta keluarga agar dapat pulih sedia kala kembali dan dapat berkinerja untuk memimpin UNMUL kedepan menjadi universitas yang unggul menuju World Class University. UNMUL dengan Dies Natalis yang ke-58 terus maju dan tetap jaya,” pintanya.

Kegiatan UNMUL Berbagi dilaksanakan Kamis (24/9). Adapun Pondok Pesantren, Rumah Tahfidz Qur’an dan Panti Asuhan, antara lain, Pondok Pesantren Hidayatullah Samarinda, Pondok Pesantren IHYA ULUMUDDIN, Rumah Quran Ridho ILLAHI Samarinda, Yayasan Jendela Langit Semesta, Panti Asuhan Baitul Walad dan Baitul Hasan Samarinda. (hms/zul)

 

Foto : Hartanto

Tanggal : 25 September 2020

Universitas Mulawarman