Universitas Mulawarman

Berita

Universitas Mulawarman

UPT. LSHK Gelar Asistensi Penataan Blok KHDTK

Senin (11/11), UPT. LSHK/PUSREHUT Universitas Mulawarman (UNMUL) menyelenggarakan Asistensi Penataan blok KHDTK Hutan Penelitian dan Pendidikan Bukit Suharto UNMUL. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia.

“Latarbelakang kegiatan ini adalah karena LSHK diamanahi Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus  (KHDTK) UNMUL seluas 20.271 ha. Jadi melalui kegiatan ini kami berharap dapat membuat rencana pengelolaan yang sesuai dengan koridor dari Kementerian LHK,” ujar Ir. Sukartiningsih, M.Sc., Ph.D, Kepala UPT. LSHK/PUSREHUT UNMUL.

Dalam paparannya, Ir. Ay Sri Lestari, MM, Kepala Sub Direktorat Penataan Kawasan Konservasi Direktorat Pemolaan dan Informasi Konsevasi Alam, Kementerian LHK, mengatakan pentingnya penataan dan pengelolaan kawasan. “Penataan Kawasan diperlukan sebagai alat atau strategi dalam rangka mencapai pengelolaan Kawasan konservasi yang efektif dan efisien. Juga sebagai acuan bagi penyusunan rencana pengelolaan dan desain tapak,” jelasnya.

Turut hadir sebagai narasumber Ir. Sofyan Rudus dan Donny Dhonanto, M.Sc, dari UPT. LSHK/PUSREHUT UNMUL. Rencananya, kegiata ini akan berlangsung hingga besok, Selasa (12/11) dengan agenda Workshop Kebijakan dan Keberhasilan Rehabilitasi Hutan dan Lahan di ruang seminar UPT.LSHK. (hms/rob)

Foto : Robby Adhitya

Tanggal : 11 November 2019

Universitas Mulawarman