Universitas Mulawarman

Berita

Images Images Images Images Images Images

Universitas Mulawarman

UNMUL Dapat Bantuan Bangunan Green House, Bakal Jadi Sarana Belajar, Media Riset Bagi Dosen dan Mahasiswa

Kunjungan PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., pada hari Jumat, tanggal 31 Mei 2024 ke Fakultas Pertanian (FAPERTA) Universitas Mulawarman (UNMUL) untuk meresmikan dan serah terima ‘Green House’ dalam rangka program pengembangan dan pemberdayaan Masyarakat oleh PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., milik Fakultas Pertanian (FAPERTA). 

Acara ini dihadiri oleh Prof. Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si., IPU., ASEAN Eng., selaku Rektor Universitas Mulawarman (UNMUL), Ir. H. Rusmadi Wongso, M.S., Ph.D., selaku Wakil Walikota Kota Samarinda dan Ketua IKA FAPERTA Universitas Mulawarman (UNMUL), Donny Nababan, S. T., selaku Kepala Teknik Tambang PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., Prof. Dr. Ir. H. Rusdiansyah, M. Si., selaku Dekan Fakultas Pertanian (FAPERTA), Prof. Dr. Mohammad Bahzar, M.Si., selaku Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Mulawarman (UNMUL), dan para wakil dekan.

Pada sambutan sekaligus laporannya, Prof. Dr. Ir. H. Rusdiansyah, M. Si., menyampaikan harapan berupa adanya kegiatan lain yang bisa dikembangkan dan memperluas kerja sama bersama PT. Baramulti Suksessarana, Tbk. “Mudah-mudahan tidak hanya berhenti di Green house, mungkin nanti ada kegiatan lain juga bisa didukung oleh PT. Baramulti. Kemudian, harapannya tidak hanya di Fakultas Pertanian, Pak. Tetapi, Teman-Teman di Fakultas Teknik juga tertarik dan ingin bertemu serta di FMIPA juga ada mata kuliah kultur jaringan,” ucap Prof. Rusdi selaku selaku Dekan Fakultas Pertanian (FAPERTA).

Kerja sama antara Universitas Mulawarman (UNMUL) dengan PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., sudah berjalan 2 tahun dan baru kali ini memberikan kesempatan kepada Universitas Mulawarman (UNMUL) untuk dibangunkan Green House. Green House di Universitas Mulawarman (UNMUL) berbeda dengan yang biasanya, seperti atap yang digunakan adalah screen bukan kaca agar ketika hujan, air dapat masuk, sehingga tanaman tidak perlu selalu disiram dan suhunya tidak terlalu panas. 

“Kami memiliki komitmen untuk mendukung keberlanjutan perlindungan terhadap lingkungan. Kami juga berperan aktif dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan pendidikan yang ada di Indonesia,” urai Donny Nababan, S. T., selaku Kepala Teknik Tambang PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., menyampaikan latar belakang kerja sama dengan Fakultas Pertanian (FAPERTA) Universitas Mulawarman (UNMUL) pada sambutannya. 

Donny menyampaikan bahwa PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., menerima Mahasiswa/I yang ingin magang atau PKL. Akan tetapi, tetap ada seleksi dalam prosedurnya. Penyampaian ini dikarenakan adanya alumnus Fakultas Pertanian (FAPERTA) Universitas Mulawarman (UNMUL) yang bekerja di PT. Baramulti Suksessarana, Tbk. “Salah satu inisiatif dari pembangunan Green House ini adalah untuk membentuk generasi muda yang peduli terhadap lingkungan dan memiliki pengalaman yang lebih baik dalam kontribusi kepada Masyarakat,” imbuhnnya.

PT. Baramulti Suksessarana, Tbk. satu-satunya perusahaan yang memiliki kebun plasmanutfah. Ia menutup sambutan dengan mengharapkan kerja sama bekerja di PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., dengan Universitas Mulawarman bisa berlanjut kedepannya. 

Menurut Ir. H. Rusmadi Wongso, M.S., Ph.D., Fakultas Pertanian (FAPERTA) Universitas Mulawarman (UNMUL) semakin maju dan berkembang. Ia juga menyebutkan pentingnya dukungan mitra dalam rangka terus melengkapi fasilitas yang ada di Universitas untuk mendidik anak-anak menjadi lebih berkualitas. 

“Mudah-mudahan menjadi Fakultas Pertanian terbaik bukan saja di Kalimantan, tetapi juga di tingkat nasional,” ujarnya selaku Wakil Walikota Kota Samarinda dan Ketua IKA FAPERTA Universitas Mulawarman (UNMUL) pada sambutannya di acara peresmian dan serah terima ‘Green House’ dalam rangka program pengembangan dan pemberdayaan Masyarakat oleh PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., pada 31 Mei 2024 lalu. 

Selanjutnya, pada sambutan sekaligus sebagai pembuka acara, Prof. Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si., IPU., ASEAN Eng., selaku Rektor Universitas Mulawarman (UNMUL), menyampaikan Green House adalah bentuk dukungan dari PT. Baramulti Suksessarana, Tbk. “Dengan inovasi, Green House bukan rumah kaca pada umumnya, tetapi sebagai media pembelajaran, media riset bagi dosen maupun mahasiswa,” terang Prof. Abdunnur. 

Universitas Mulawarman (UNMUL) sendiri sedang menuju World Class University, termasuk Fakultas Pertanian (FAPERTA). “Kerja samanya mudahan ke depan tidak hanya untuk mendukung sarana  pembelajaran, tetapi juga bagaimana kita mempersiapkan rekrutmen SDM lulusan FAPERTA agar bisa diterima di PT. Baramulti Suksessarana, Tbk., bahkan di Grup Antang Gunung Meratus dan dikoneksikan dengan perusahaan lainnya,” ungkap Prof. Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si., IPU., ASEAN Eng., selaku Rektor Universitas Mulawarman (UNMUL).

Rektor Universitas Mulawarman mengingatkan salah satu kebesaran Perguruan Tinggi adalah keberhasilan dan sepak terjang alumninya. “Oleh karena itu, persiapan alumni yang bermanfaat dan hebat sangat penting untuk dilakukan dan didukung. Setelah membuka acara, para hadirin bergeser ke Green House untuk memotong pita sebagai simbol peresmian dan melihat-lihat isi dari Green House. Sudah ada 300 tanaman anggrek yang telah mengisi Green House sebagai bentuk kerjasama Fakultas Pertanian (FAPERTA) Universitas Mulawarman (UNMUL) dengan pembudidaya anggrek di Malang dan masih ada sisa 700 lagi yang belum dikirimkan. Kolaborasi ini diharapkan dapat membantu pembangunan Kalimantan Timur,” pungkas Guru Besar Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UNMUL itu.

Penulis : Raisha Azzahro

Editor   : Sulkarnain

Foto      : Hartanto 

Tanggal : 31 Mei 2024

UNMUL PT Baramulti Suksessarana Tbk Green House