Universitas Mulawarman

Berita

Universitas Mulawarman

ULT UNMUL Gelar Bimtek PPID Bersama Para Operator di Lingkungan UNMUL

Unit Layanan Terpadu Universitas Mulawarman (ULT UNMUL) melaksanakan Bimbingan Teknis untuk Petugas Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Pelaksana dan Utama UNMUL yang mengambil tema Website sebagai Sarana Pengelolaan Informasi Publik di Perguruan Tinggi pada Rabu (6/3) yang dihadiri oleh Staf Khusus Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Humas, H. Irman Irawan, M.Sc., Ph.D, Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan, Afra Tustini Ekawati, S.Pd., M.Si, Kepala Biro Perencanaan, Kerjasama dan Humas, Sugiyarta, SE., M.Si, Kepala Unit Layanan Terpadu, Enny Fathurachmi, S.IP., M.Si dan para petugas yang akan menjadi operator dalam PPID kedepannya.


Di masa kini, website dapat membantu setiap orang dalam mencari sebuah informasi yang dibutuhkan. Bergerak dari sanalah, PPID akan menyediakan informasi yang terbuka. Kata informasi sendiri menjadi kata kunci dalam bimtek yang dihadiri oleh para operator dari seluruh fakultas yang ada di Universitas Mulawarman kali ini dengan menghadirkan Siti Ajijah, SH., MH dari Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia. Diharapkan juga para peserta bimtek kedepannya dapat mengindentifikasi berbagai informasi yang akan tersedia nantinya.


Senada dengan itu, Irman pun mengharapkan PPID dapat menjadi spirit dengan sebelumnya ULT mendapatkan penghargaan Gold Winner di Anugerah Diktiristek 2023. “Hadirnya para operator juga merupakan penanggung jawab teknis mengenai informasi apa saja yang perlu dipublikasi. Selain itu juga, dengan hadirnya mba Siti Ajijah hari ini, kita dapat tahu apa saja informasi yang perlu dipublikasi dan informasi yang tidak perlu dipublikasi.”, jelasnya.


Informasi merupakan sumber utama dari akurasi data yang dimiliki oleh masing-masing instansi dalam hal ini Universitas Mulawarman sebagai badan publik. Kedepannya, PPID UNMUL akan terus berbenah dan menyediakan berbagai informasi yang dapat langsung diakses para sivitas akademika dan masyarakat luas nantinya. (hms/tik)

Foto: Hartanto

Tanggal : 06 Maret 2024

PPID Diktiristek Unmul ULT