Universitas Mulawarman

Berita

Images Images Images

Universitas Mulawarman

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Rektor Ajak Pemuda Untuk Lebih Berperan Dalam Pembangunan Nasional

Tanggal 28 Oktober diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda dan selalu dilaksanakan upacara bendera. Universitas Mulawarman (UNMUL) tentu tidak kalah antusias dalam menyambut peringatan sumpah pemuda yang ke-96 di tahun 2024. Melalui tema busana yang digunakan berupa pakaian adat, peringatan sumpah pemuda merefleksikan pemuda-pemudi Indonesia dengan segala keragamannya Bersatu dalam satu kesatuan, yakni satu bahasa, satu tanah air, dan satu bangsa.

Upacara ini dilaksanakan di Halaman GOR 27 September UNMUL, Senin (28/10/2024), diikuti oleh para Dekan Fakultas, para Dosen, para Wakil Rektor, para Kepala Biro, para Ketua Lembaga, dan para mahasiswa.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024 dengan tema ‘Maju Bersama Indonesia Raya’ Ini mengandung pesan bahwa untuk kejayaan Indonesia di masa depan yang berbudaya kemajuan harus dilakukan secara bersama-sama oleh segenap elemen bangsa hingga kondisi Indonesia menjadi bangsa yang memainkan peran besar dalam konteks kancah pergaualan Internasional.

“Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam Pembangunan Nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan,” ujar Rektor UNMUL, Prof. Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si., IPU., ASEAN Eng., membacakan teks sambutan Menteri Pemuda dan Olah Raga Republik Indonesia.

Peringatan tersebut mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah perjuangan seluruh elemen pemuda Indonesia yang telah menebar semangat menjaga jiwa patriotisme dan berhasil menyatukan visi kebangsaan, yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.

 

Penulis : Raisha Azzahro

Editor   : Sulkarnain

Foto      : Hartanto

Tanggal : 28 Oktober 2024

Sumpah Pemuda HSP UNMUL