Universitas Mulawarman

Berita

Universitas Mulawarman

Akreditasi Sekolah Tidak Update, Proses Registrasi Sekolah Terhambat

Sosialisasi SNMPTN, UTBK dan SBMPTN 2020 di Kota Bontang

Pelaksanaan Sosialisasi SNMPTN, UTBK dan SBMPTN tahun 2020 di Kota Bontang menemukan permasalahan akreditasi sekolah yang belum sinkron pada portal LTMPT, hal ini menghambat proses sekolah untuk registrasi dan nantinya di pemeringkatan karena akan berpengaruh pada kuota sekolah.

Permasalahan diatas terungkap setelah tim Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun 2020 melaksanakan sosialisasi di Kota Bontang (10/12), tepatnya di SMA Yayasan Pupuk Kaltim (YPK). Dewi Novi Rianti, SH., MH., Kasubbag. Hubungan Masyarakat Universitas Mulawarman (Unmul) menjelaskan adanya ketidakpaduan antara portal LTMPT dengan BANSM. “Informasi yang kami terima sebagai perwakilan LTMPT untuk Kalimantan Timur, berkaitan dengan belum updatenya akreditasi pada beberapa sekolah akan segera disampaikan kepada LTMPT Pusat, agar tahapan penerimaan mahasiswa baru tidak terhambat,” tuturnya.

Kepala Sekolah SMA YPK Bontang, Drs. Rakim, S.Pd. saat memberikan pengarahan mengatakan dengan kedatangan tim sosialisasi ini ke Kota Bontang, khususnya ke SMA YPK, akan sangat membantu sekolah dan siswa se-Kota Bontang memperlancar proses pendaftaran di penerimaan mahasiswa baru tahun 2020. “Saya apresiasi tim dari Unmul untuk melakukan sosialisasi di Bontang, khususnya di SMA YPK, saya rasa ini sangat bermanfaat bagi siswa dan sekolah, apalagi dengan adanya beberapa perbedaan tahapan pendaftaran dari tahun sebelumnya,” ucapnya.

Sebagai informasi, Unmul secara serentak melaksanakan sosialisasi di 10 Kabupaten/Kota se-Kalimantan Timur, untuk tim sosialisasi di Kabupaten Kutai Timur dan Kota Bontang. Tim Sosialisasi SNMPTN, UTBK dan SBMPTN tahun 2020 Unmul di Kota Bontang beranggotakan Dra. Hj. Airawaty, Kasubbag. Sarana Pendidikan, BAK, Dewi Novi Rianty, SH., MH, Kasubbag. Humas dan Akhmad Rino Cahyadi, SE, staff Humas. (hms/arc)

Tanggal : 12 Desember 2019

Universitas Mulawarman