Universitas Mulawarman

Berita

Universitas Mulawarman

Seminar Kewirausahaan FIB UNMUL

Seminar Kewirausahaan Bidang Bahasa, Sastra dan Seni berlangsung di Queen Mary Meeting Room, Aston Samarinda Hotel and Convention Center digelar oleh Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Mulawarman (UNMUL). Narasumber yang hadir adalah dari Universitas Indraprasta PGRI Jakarta, Prof. Dr. Dendy Sugono, P.U dan Dr. Kasno., M.Pd dari Universitas Nasional Jakarta.

Kamis, (12/04), Dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Mulawarman (Unmul), Dr. Mursalim., M.Hum mengungkapkan di dalam kontrak kinerja antara Dekan dengan Rektor salah satu komponen di dalamnya yaitu kewirausahaan, yang juga merupakan program dari Kemenristek Dikti. “Oleh sebab itu kami mengangkat tema besar dalam seminar ini tentang kewirausahaan,” ucapnya.

Hasil seminar ini harapnya, dapat bermanfaat bagi mahasiswa sehingga nanti dapat meningkatkan kinerja khususnya dalam penyusuan proposal untuk mendapatkan pendanaan dari Kemenristek Dikti dan sumber lain dalam bidang sastra, bahasa dan seni.

Kritik sastra dan implementasinya pun diakui Dekan wajib dimiliki lulusan FIB. “Kemampuan, keahlian atau kemahiran dalam kritik sasta penting dimiliki para sarjana sastra. Pemaparan di seminar ini sangat berguna bagi kita semua yang hadir,” katanya.

Bahasa, sastra dan seni dinyatakan Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Ir. Mustofa Agung Sardjono memberikan peluang yang besar untuk mengembangkan apa yang disebut dengan alternative economic dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru. “Saya sangat berharap melalui seminar – seminar seperti ini maka kemampuan dari para lulusan untuk dapat menciptakan lapangan usaha baru jauh lebih terbuka,” tuturnya.

Kemampuan kewirausahaan sambungnya, merupakan bagian yang ingin ditanamkan di UNMUL. “Ide – ide yang disampaikan oleh para narasumber tentu akan bisa membantu kita dalam mendesign program – program kewirausahaan di Unmul,” katanya sebelum membuka acara dan ditutup dengan membacakan puisi berjudul Doa karya Chairil Anwar. (hms/frn)

Tanggal : 14 April 2018

Universitas Mulawarman